revaldputra On Selasa, 24 Desember 2013

Sobat bingung ingin menyembunyikan Folder yang berisi file file yang begitu penting di komputer sobat? tetapi tidak tahu caranya? jangan kawatir sob karena pada Kesempatan kali ini saya akan berbagi trick yang mungkin menurut sobat cukup berguna. Karena saya akan mengeshare Cara Membuat Folder Transparant supaya tidak di liat orang dan tidak di ambil filenya.

Ada berbagai cara untuk menyembunyikan Folder yang berisi file file yang begitu penting dan yang paling sering di gunakan adalah dengan cara menghiden folder tersebut, tetapi menurut saya cara itu tidak efektif karena jika kita tidak menghiddennya folder tersebut akan keliatan :p.

Dari pada menghidden folder lebih baik saran saya menggunakan trick ini.. karena menurut saya cara ini lebih efektik dibandingkan dengan menghidden folder tersebut, Lalu bagaimana caranya ? oke dari pada kalian makin penasaran silahkan ikut step by step.

1. Buat Folder dengan cara klik kanan New -> Folder

Cara Membuat Folder Transparant


2. Lalu Rename Folder tersebut dengan cara klik kanan Rename

Cara Membuat Folder Transparant


3. Pada saat me-rename folder tersebut kalian tekan & tahan "Alt" sambil mengetik angka 255 (lihat pada gambar di bawah ini)

Cara Membuat Folder Transparant


4. Sekarang tinggal menyembunyikan foldernya menjadi transparant dengan cara klik kanan Properties -> pilih tab Customize -> Change Icon -> lalu pilih icon yang tidak terliat seperti gambar di bawah ini.

Cara Membuat Folder Transparant


Hasilnya seperti ini

Cara Membuat Folder Transparant


UPDATE 

Berhubung tadi ada yang comment kalau pake lepi(laptop) tidak bisa menggunakan cara di atas,  saya akan share lagi tricknya tapi ini khusus pengguna lepi(laptop) dan juga bisa untuk notebook..


1. Buat Folder dengan cara klik kanan New -> Folder
2. Lalu Rename Folder tersebut dengan cara klik kanan Rename
3. Pada saat me-rename folder tersebut kalian klik Start -> All Program -> Accessories Accessibility -> On-Screen Keyboard setelah itu kalian klik Alt dan klik 0160 pada On-Screen Keyboard kalian dan terakhir lepas Alt nya dengan cara meng-klik lagi Alt tersebut (lihat gambar di bawah ini)

Cara Membuat Folder Transparant
4. langkah selanjutnya sama seperti di atas.

~Selamat Mencoba~

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments